Warga Kedakas Desak Pihak Terkait Rehab Bendungan PDAM Gunung Semaung


Perbaikan kali ini warga mengumpulkan dana secara swadaya untuk membeli semen. Menurut Herkulanus Seroja, Kepala Kewilayahan Dusun Kedakas saat ditanya penulis mengatakan kali ini warga mengumpulkan dana secara swadaya untuk perbaikan bendungan PDAM Gunung Semaung tersebut.
“Sejauh ini tidak ada tanggapan apalagi perehaban dari pihak PDAM Kabupaten Sanggau mengenai bendungan ini, padahal kami selalu ajukan perehaban, namun sampai saat ini belum ada terealisasi sama sekali. Karena itu, kami warga mengambil inisiatif untuk gotong royong berusaha memperbaiki apa adanya supaya Pemerintah Daerah melihat masyarakat cukup ambil bagian dalam hal ini,” ujarnya.
Dia menambahkan warga sangat berharap kepada pihak terkait, khususnya PDAM Kabupaten Sanggau agar segera menanggapi keluhan warga untuk merenovasi kembali bendungan tersebut. “Harapan kami agar Pemerintah Daerah Kabupaten Sanggau, khususnya pihak PDAM Sanggau dapat merealisasikan permohonan kami ini,” kata Kepala Kewilayahan Dusun Kedakas.