3 Tahun RAKOM Tampun Juah Cerdaskan Bangsa, Lestarikan 3 Bahasa

1.725 Views

Oleh: Kenedi

“Enih agah – Paguh (Sisang)
Oniah agah – Baek (Bi Somu)
Aboh bekaban – Boh (Iban Sebaruk)”

Segumon, Sanggau—Tak asing lagi di telingar pendengar setianya. Itulah tiga sapaan dalam bahasa Dayak Sisang, Bi Somu dan Iban Sebaruk yang menjadi salam pembuka ketika penyiarnya segera mengudara. Kamis (1/8/2019), sekitar pkl. 07.00 malam, suasana di Secretariat Bersama Komunitas Tampun Juah, Segumon tampak ramai. Hari ke- satu pada bulan kemerdekaan RI ke-74 tersebut adalah hari yang bersejarah bagi warga perbatasan karena di tanggal dan bulan tersebut 3 (tiga) tahun lalu, RAKOM Tampun Juah yang mengudara dalam 3 (tiga) bahasa daerah ini didirikan dan pertama kalinya mengudara pada gelombang 101,3 FM.
Warga dari semua umur, mulai anak-anak, kaum muda dan perempuan, orang tua dari tokoh adat, tokoh agama, tokoh pemerintah desa, hingga personil TNI dan POLRI serta sejumlah pendengar setia dari kampung Mujat Sarawak, Malaysia pun hadir memeriahkan acara dalam rangka memperingati 3 (tiga) tahun Rakom tersebut mengudara.

Seremonial tiup lilin ulang tahun RAKOM Tampun Juah yang ke-3

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *