Sajak Magusig O Bungai APAKAH BETUL KITA MASIH DAYAK?
68 Views
Sajak: Kusni Sulang
Apakah betul kita masih Dayak yang jujur pada diri
Masih Dayak yang “mamut-mentėng, pintar-harati, mameh-ureh”?
Apakah betul kita masih Dayak
Anak alam yang merdeka tahu hakekat hidup dan mati
Datang dari Saran Danum Sangiang?
Memandang sekitar perjalanan kulalui dari hulu hingga muara
Aku khawatir Dayak yang tersisa hanyalah nama
Kalau tidak, mengapa mesti ”Manggatang Utus”
Lukisan kita di dasar lembah?
Mengapa semua hapal sangat lancar
Pesan lama para tetua:
”Jangan sampai punya tanah berladang di tepi
Punya garam hambar di rasa
Laman: 1 2

